Bupati Nganjuk Teken MoU dengan STIESIA Surabaya untuk Dukung Pembangunan Daerah
Nganjuknews.com
– Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum
of Understanding (MoU) dengan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA).
MoU kerja sama antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk
dengan pihak STIESIA diteken pada Senin 21 April 2025.
Dalam momen spesial ini Kang Marhaen, sapaan karib Marhaen
Djumadi, turut didampingi Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda)
Kabupaten Nganjuk, Adam Muharto.
Berikutnya hadir Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten
Nganjuk, Sopingi; Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Nganjuk,
Samsul Huda; serta Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Nganjuk, Judi
Ernanto.
Kang Marhaen berharap kerja sama ini dapat membantu
daerah dalam pengembangan, dan pemanfaatan ilmu pengetahuan untuk membangun
Nganjuk.
"Dengan kerja sama ini semoga dengan
memanfaatkan ilmu pengetahuan, kita bisa bersama-sama mengoptimalisasikan
pengembangan SDM masyarakat Nganjuk, agar nantinya bisa terwujud masyarakat
yang sejahtera," tutur Kang Marhaen.
Rektor STIESIA, Prof Nur Fadjrih Asyik, dalam sambutannya menjelaskan, kerja sama ini juga merupakan perwujudan Tridharma Perguruan Tinggi kepada pemerintah dan masyarakat.