Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Banjir Menggenang, Kang Marhaen dan Mas Handy Langsung Turun Tangan

Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, saat meninjau langsung wilayah terdampak banjir, Jumat 7 Maret 2025

Nganjuknews.com – Di tengah kesibukan dalam mengurusi aktivitas pemerintahan, Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, menyempatkan diri turun langsung ke wilayah terdampak banjir.

Di antaranya dengan mendatangi lokasi banjir di Desa Kapas, Kecamatan Sukomoro, dan Desa Sanan, Kecamatan Pace pada Jumat 7 Maret 2025.

Dalam kunjungan ini, Kang Marhaen sapaan karib Marhaen Djumadi tak sendiri, ia turut didampingi Wakil Bupati Nganjuk Trihandy Cahyo Saputro atau Mas Handy.

Sementara dalam sidak ini, Kang Marhaen menemukan adanya penyumbatan di beberapa titik aliran air yang menyebabkan banjir tidak segera surut.

Menanggapi hal itu, ia menegaskan bahwa langkah cepat perlu dilakukan untuk menangani genangan yang kerap terjadi di kawasan tersebut.

“Strategi tercepat untuk mengatasi kantong-kantong banjir adalah dengan pengerukan. Untuk solusi jangka pendek, kami akan melakukan pengerukan di titik-titik yang mengalami penyumbatan,” jelas Kang Marhaen.

“Karena ini wilayah kewenangan BBWS Brantas, dari Kabupaten Nganjuk kita akan lakukan pengerukan terlebih dahulu. Sementara untuk solusi jangka menengah dan panjang, kami akan berkoordinasi dengan BBWS agar ada penanganan lebih menyeluruh,” lanjutnya.

Selain melakukan peninjauan, Kang Marhaen dan Mas Handy juga mengunjungi beberapa warga yang terdampak banjir.

Mereka menyerahkan bantuan sosial berupa kebutuhan pokok dan perlengkapan darurat untuk meringankan beban masyarakat.

Kehadiran keduanya disambut baik oleh warga, yang berharap ada langkah konkret untuk mencegah banjir berulang di masa depan.