Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pj Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna Berangkatkan Peserta Pawai Budaya dan Pembangunan Tingkat SMP/MTs

Pj Bupati Nganjuk, Sri Handoko Taruna, memberangkatkan peserta Pawai Budaya dan Pembangunan, Senin 12 Agustus 2024

Nganjuknews.com – Penjabat (Pj) Bupati Nganjuk, Sri Handoko Taruna, memberangkatkan peserta Pawai Budaya dan Pembangunan, Senin 12 Agustus 2024.

Peserta pawai ini terdiri dari 14 regu pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) sederajat.

Rute pawai ini sendiri dimulai dari depan Stadion Anjuk Ladang menuju garis finish yang ada di depan Pendopo KRT Sosrokoesoemo Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk.

Dalam sambutannya, Sri Handoko berharap pawai yang diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-79 RI ini mampu mempertautkan simbol-simbol kebhinekaan menjadi kekuatan yang harmonis serta memberikan rasa damai.

“Dan menjadi media yang memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” harap Sri Handoko.

Selanjutnya, pada momen tersebut Sri Handoko juga mengucapkan terima kasih kepada para peserta dan panitia yang menyukseskan kegiatan pawai ini.

“Kami sampaikan terima kasih dan hormat setinggi-tingginya,” pungkas Sri Handoko.