Alokasi DAK Fisik Bidang Pendidikan di Nganjuk Tepat Sasaran: SDN Karangsono Makin Kinclong, Siswa Nyaman
Nganjuknews.com –
Sebanyak 40 sekolah negeri di Kota Bayu, nama lain Kabupaten Nganjuk, Jawa
Timur, menerima bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik bidang pendidikan tahun
2023 via Dinas Pendidikan (Disdik).
Salah satu lembaga pendidikan yang menerim bantuan
tersebut yakni SDN Karangsono, di Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Nganjuknews.com, pemanfaatan
DAK fisik bidang pendidikan tahun 2023 di SDN Karangsono digunakan untuk merehab
lima ruang kelas, ruang kepala sekolah, ruang perpustakaan, tiga ruang toilet,
dan rehab ruang lab.
Selanjutnya, juga dilakukan pembangunan ruang guru,
ruang UKS, dan pembangunan empat ruang toilet di SDN tersebut.
"Rehab maupun pembangunan yang menggunakan DAK
fisik 2023 ini dikerjakan secara swakelola," jelas Kepala SDN Karangsono,
Tri Lestari pada Jumat 8 Desember 2023 lalu.
“Beberapa bangunan yang catnya lama, kami cat sekalian
meskipun tidak masuk dalam kontrak, supaya terlihat bagus, sama dengan bangunan
baru yang sedang dikerjakan,” lanjut dia.
Tri Lestari menuturkan, pihaknya sangat berterima
kasih kepada Disdik Kabupaten Nganjuk yang telah mengalokasikan bantuan DAK
fisik bidang pendidikan tahun 2023 ke SDN Karangsono.
"Dengan gedung baru serta kelengkapan sarana
prasarana, kami bertekad untuk memajukan pendidikan, khususnya di SDN
Karangsono," papar Tri Lestari.
"Salah satunya dengan tetap mempromosikan SDN
Karangsono kepada masyarakat, agar setiap tahun mendapatkan murid baru sesuai
kuota," sambung dia.
Sementara dengan dibangunnya ruang lab baru, Tri
Lestari berencana menambah ekstrakurikuler TIK di SDN Karangsono pada tahun
ajaran baru 2024 mendatang.
"Jumlah peserta didik SDN Karangsono 130 siswa. Dari
ratusan murid ini pasti punya keinginan yang berbeda, makanya akan kita
galakkan ekstrakurikuler," ucap Tri Lestari.
"Kami masih ada sisa dua ruangan, dan akan kami
sulap menjadi musala. Nantinya kami juga akan adakan ekstrakurikuler baca tulis
quran atau BTQ," terangnya.
Kabid SMP Disdik Kabupaten Nganjuk, Restiyan mengatakan,
tahun ini Disdik Kabupaten Nganjuk mengalokasikan DAK fisik bidang pendidikan
tahun 2023 untuk 40 lembaga pendidikan, dengan menggunakan metode swakelola
tipe 1.
40 lembaga pendidikan tersebut meliputi 30 Sekolah
Dasar Negeri (SDN) dan 10 Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN), salah satunya
SDN Karangsono.
"Dengan adanya program DAK fisik bidang pendidikan ini tentu dapat meningkatkan mutu belajar mengajar, serta meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan, khususnya di Kabupaten Nganjuk," pungkas Restiyan.