Bupati Nganjuk Launching Mobil Siaga Desa se-Kecamatan Gondang
Nganjuknews.com –
Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, melaunching Mobil Siaga Desa untuk 17 Desa se-Kecamatan
Gondang, Kabpaten Nganjuk, Jawa Timur, Kamis 20 Juli 2023.
Launching Mobil Siaga Desai itu dilakukan berbarengan
dengan kegiatan pembinaan kelembagaan desa dan aparatur pemerintahan desa di
Desa Sumberagung, Kecamatan Gondang.
“Pada hari ini kita punya agenda di Kecamatan Gondang,
yaitu launching Mobil Siaga Desa yang tujuannya untuk pelayanan masyarakat,” jelas
Kang Marhaen, sapaan akrabnya.
“Dan kita berharap mobil siaga ini bisa multidimensi
untuk kegiatan-kegiatan masyarakat,” lanjut politikus Partai Demokrasi
Indonesia (PDI) Perjuangan.
Bina
Kelembagaan Desa
Selain melaunching Mobil Siaga Desa, dalam kesempatan
itu Kang Marhaen turut memberikan arahan dalam kegiatan pembinaan kelembagaan
desa dan aparatur pemerintahan desa.
Menurutnya, kelembagaan desa di Kabupaten Nganjuk
harus diperkuat, agar pelayanan yang diberikan kepada masyarakat semakin maksimal.
“Kita kuatkan kelembagaan di seluruh Kabupaten
Nganjuk, dan hari ini agendanya di Kecamatan Gondang,” paparnya.
“Satu kata kuncinya (penguatan kelembagaan desa) adalah
di uwongno, maka kita punya slogan
dan masing-masing lembaga itu harus ada komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi,”
sambungnya.
Selanjutnya, Kang Marhaen berharap masing-masing desa
di Kabupaten Nganjuk dapat menggali dan memaksimalkan potensinya masing-masing.
“Harus mengeksplorasi kira-kira kelebihan dan kekuatan
atau mungkin yang menonjol di desanya masing-masing,” pungkas dia.
Untuk diketahui, kegiatan launching Mobil Siaga Desa
dan pembinaan kelembagaan desa dan aparatur pemerintahan desa di Kecamatan
Gondang turut dihadiri sejumlah pejabat teras di Kota Bayu, nama lain Nganjuk.
Di antaranya hadir Kepala Dinas Pemberdayaan
Masyarakat dan Desa (PMD) Nganjuk, Puguh Harnoto, dan Asisten Pemerintahan dan
Kesra Pemkab Nganjuk Samsul Huda.
Berikutnya ada Camat Gondang Bayu Istas Sasongko, dan seluruh Kepala Desa dan Perangkat Desa se-Kecamatan Gondang, serta stakeholder terkait lainnya.