Pilu! Bayi Terbungkus Kantong Plastik Ditemukan Tak Bernyawa di Selokan Depan Gedung Juang 45 Nganjuk
Nganjuk – Warga Kelurahan Kauman, Kecamatan/Kabupaten Nganjuk geger. Gegaranya ditemukan sesosok bayi laki-laki dalam kondisi tak bernyawa di selokan depan Gedung Juang 45 Nganjuk, pagi tadi.
Tragisnya, bayi tersebut ditemukan tak berbusana, hanya terbungkus kantong plastik yang dimasukkan dalam tas jinjing kecil. Dugaan sementara, bayi tersebut sengaja dibuang oleh orang tuanya akibat kelahirannya tak diinginkan.
Kasubag Humas Polres Nganjuk, Iptu Supriyanto menjelaskan, bayi malang itu pertama kali ditemukan oleh Purwanto (42), salah satu petugas kebersihan di Gedung Juang 45 Nganjuk pada pukul 08.00 WIB.
“Ditemukan jam 08.00 WIB tadi,” jelas Supriyanto kepada jurnalis nganjuknews.com, Rabu (1/9/2021).
Supriyanto menjelaskan, kala itu Purwanto tengah bersiap melanjutkan pekerjaannya, bersih-bersih di area Gedung Juang 45 Nganjuk. Sesampainya di depan teras gedung, ia melihat tas jinjing tergeletak begitu saja di selokan.
“Saksi Purwanto beranggapan mungkin ada mainan yang tertinggal di tas jinjing, makanya dirinya berniat ingin melihat apa isi tas jinjing itu,” ujar Supriyanto.
Namun setelah dibuka, Purwanto langsung syok. Lantaran tas jinjing tersebut berisi bayi terbungkus kantong plastik. Adapun bayi laki-laki tersebut ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Temuan ini lantas dilaporkan Purwanto ke Bhabinkamtibmas setempat. Laporan itu selanjutnya diteruskan ke Tim Forensik Polres Nganjuk.
“Jam 09.10 WIB tim identifikasi dari RS Bhayangkara Nganjuk tiba di TKP dan melaksanakan koordinasi,” jelas Supriyanto.
“Jenasah bayi yang sudah meninggal tersebut langsung dibawa ke RS Bhayangkara Nganjuk untuk dilaksanakan autopsi,” tutup Supriyanto.